Berita  

Kapolres Bima Kota Pimpin Upacara Pemakaman Kedinasan Bripda Huzaidil Akbar

Bima, NTB (7 Januari 2026) – Duka mendalam menyelimuti keluarga besar Polres Bima Kota. Salah satu anggota terbaik Polri, Bripda Huzaidil Akbar, Banit Sat Samapta Polres Bima Kota Polda NTB, telah berpulang pada Selasa, 6 Januari 2026.

Sebagai bentuk penghormatan terakhir, Polres Bima Kota menggelar upacara pemakaman secara kedinasan yang dipimpin langsung oleh Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si. Upacara tersebut dihadiri oleh para Pejabat Utama Polres Bima Kota, Kapolsek jajaran, Bhayangkari Cabang Bima Kota, serta seluruh anggota Polres Bima Kota.

Upacara pemakaman diawali dengan pelepasan jenazah almarhum dari rumah duka di Desa Teta, Kecamatan Lambitu, Kabupaten Bima, yang diserahkan oleh pihak keluarga kepada Institusi Polri. Penyerahan jenazah diterima oleh Kabag Ops Polres Bima Kota Kompol Dedy Supriyadi, S.H. Selanjutnya, jenazah diberangkatkan menuju lokasi pemakaman dengan prosesi kedinasan.

Upacara pemakaman kemudian dilaksanakan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Desa Teta, Kecamatan Lambitu, Kabupaten Bima, dengan Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si. bertindak selaku Inspektur Upacara.

Suasana haru dan duka sangat terasa saat jenazah almarhum diberangkatkan menuju peristirahatan terakhir. Isak tangis keluarga dan rekan kerja mengiringi prosesi pemakaman. Tembakan salvo sebagai penghormatan terakhir turut mengiringi penguburan jenazah sebagai simbol penghargaan dan jasa almarhum kepada institusi Polri.

Dalam keterangannya, Kapolres Bima Kota AKBP Didik Putra Kuncoro, S.I.K., M.Si. menyampaikan bahwa upacara pemakaman kedinasan tersebut merupakan bentuk penghormatan terakhir Polri kepada almarhum.

“Upacara pemakaman ini adalah wujud penghormatan dan penghargaan terakhir dari institusi Polri kepada almarhum Bripda Huzaidil Akbar sebagai putra terbaik Polri yang telah mengabdikan diri kepada bangsa dan negara,” ungkap Kapolres.

Kapolres juga menyampaikan belasungkawa yang mendalam kepada keluarga yang ditinggalkan serta mendoakan agar almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Tuhan Yang Maha Esa dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan serta kekuatan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *